Senin, 13 Juli 2015

SAMBAL JOK JOK



Entah kapan asal mulonyo. Tapi yang jelas ini adalah warisan dari nenek moyang nya Komering, walau bukan berupa harta, Tapi warisan be jok jok membangkitkan selera makan. Jok Jok akan tampil kalu ado kawannyon seperti Pindang, Pepes atau ikan Panggang, yang bersinergi dengan Pajak’an atau rebusan sayur. 

Sambal ini terdiri dari Sambel Terasi tanpa tomat atau ranggam, Ikan pindang atau pepes tadi dicampur jadi satu, Berikut nya masukan juga rebusan sesuai selera, seperti gambas atau kisik, timun rebus atau juga terong. Lalu diberi rasa asam segar dari buah kedondong hutan atau jeruk nipis bisa juga dari beberapa tetes cuka makan. Kalau mau bisa ditambah satu sendok makan santan kelapa sebagai penggemuk rasa, Lalu semua racikan tadi diaduk dengan tangan oleh yang mau makan sendiri atau di jok jok kan. Nah bila semua sudah siap dan Nasi panas pun sudah di atas piring, Angkat kaki kanan dan taruh di atas korsi, kaki kiri tetap di bawah, Nikmati Jok jok anda sambil tangan kiri mengipas ngipaskan kearah hidangan, Kalau ada Lalat yang mengganggu ke khusukan ber Jok Jok Anda.

Bahan SAmbal Jok-jok :

Jeruk Nipis (Limau Hatoli)
cabe rawit
Garam secukupnya
Caluk yang telah dipanggang

Pelengkap :
- Ikan Lele panggang / Ikan seluang goreng / Ikan Betok Goreng Garing
- Rebusan Kisik / Timun / Terong

Hmmmmm…..Orang komering akan bilang Bangik na be jok jok (lebih enak kalu makan sambil be jok jok) dengan Sambal Terasi tanpa tomat atau ranggam, Atau Sia lalak (garam pedas)

Mantaappp….!!!



1 komentar: