Jumat, 30 Oktober 2015

GULAI AYAM



Bahan:
1 ekor ayam sedang
4 siung bawang putih, diiris halus
10 buah cabe merah
10 buah bawang merah, diiris
1 ruas kunyit
1 ruas lengkuas
4 sendok makan ketumbar
5 sendok makan minyal samin
1 sendok teh adas halus
1 potong kayu manis
1 sendok teh pala
1 sendok asam jawa
2 sendok makan kelapa gongseng dihaluskan
2 ½ gelas santan
Sejumput jinten

Cara Membuat:
1. Ayam dipotong-potong, cuci bersih, tiriskan
2. Haluskan cabe, kunyit dan lengkuas
3. Tumis bawang mera, bawang putih dan kayu manis dengan minyak samin sampai kering dan kuning, masukkan cabe dan goreng sebentar.
4. Masukkan ketumbar halus serta potongan ayam, beri air secukupnya, rebus hingga empuk
5. Masukkan santan dan air asam jawa, aduk
6. Bila santan mendidih angkat dan siap dihidangkan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar