Kamis, 31 Desember 2015

Ikan Gulai Daun Mangkokan



Siapa menolak disajikan gulai ikan daun mangkokan.Rasanya sangat lezat. Yuk, segera kita siapkan bahan dan mulai membuat.

Bahan:
3 ekor ikan nila ukuran sedang
1 sendok teh garam
1 buah jeruk nipis, diperas ambil airnya
minyak untuk menggoreng
7 lembar daun mangkokan, dipotong-potong
2 lembar daun salam
1 batang serai, dimemarkan
1/2 sendok makan garam
1 sendok teh gula pasir
600 ml santan dari 1/2 butir kelapa
2 sendok makan minyak goreng

Bumbu Halus:
8 butir bawang merah
3 siung bawang putih
4 buah cabai merah besar
2 cm kunyit
2 cm jahe
1 sendok teh ketumbar
1/4 sendok teh merica

Cara Membuat Ikan Gulai Daun Mangkokan:
1. Tumis bumbu halus, daun salam, serai sampai harum.
2. Masukkan santan. Masak sambil diaduk sampai mendidih.
3. Tambahkan ikan, garam, gula, dan daun mangkokan. Masak hingga mengental. (Dn)

Untuk 6 porsi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar